Belakangan ini memang sedang ramai dibicarakan tentang coating pada bodi kendaraan, khususnya pada kendaraan roda empat. Banyak konsumen yang bertanya-tanya apa itu coating? Ada juga yang bertanya-tanya apa manfaat setelah menerapkan perawatan coating pada bodi mobil yang sedang populer saat ini. Nah, dibawah ini Otodiva.com telah merangkum kelebihan dan kekurangan dalam melakukan perawatan coating pada bodi mobil Anda. Yuk simak!
Sebelum mengetahui kelebihan dan kekurangan coating pada bodi mobil. Ketahui dulu yuk apa itu coating mobil. Istilah coating memang sudah tidak asing lagi untuk didengar, terlebih dengan munculnya nano ceramic coating yang kini cukup tren di kalangan para pecinta otomotif.
Coating adalah sebuah proses penambahan lapisan khusus pada permukaan cat mobil sehingga lapisan baru ini bisa membuat tampilan warna cat pada mobil selalu terlihat baru, mengkilap, tidak kusam, dan lebih sedap dipandang. Coating pada bodi mobil juga disebut sebagai solusi alternatif dalam menjaga tampilan warna cat mobil agar selalu tampak bening, glossy, dan selalu terlihat cerah.
Ada beberapa kelebihan dalam coating pada bodi mobil, yaitu permukaan cat menjadi lebih memiliki daya tahan terhadap goresan yang lebih baik dibanding tanpa coating. Lalu, lapisan coating mobil akan melindungi permukaan cat sekaligus warna cat dari paparan sinar Ultraviolet yang ikut terbawa bersama pancaran sinar matahari. Besides that, coating juga dapat membuat bodi mobil dan permukaan cat menjadi lebih tahan terhadap bercak air dan jamur akibat adanya water repellent effect.
Water repellent effect dikenal sebagai efek daun talas yang akan mencegah air dan kotoran agar tidak mudah menempel dan akan langsung tergelincir saat menyentuh permukaan cat.
Manfaat coating mobil yang berikutnya adalah coating mobil dapat memberikan efek kilap pada bodi mobil yang lebih tahan lama. Jika menggunakan wax atau sealant, kilap mobil hanya bertahan 1-3 bulan saja, coating mobil bisa lebih dari itu. Bahkan untuk jenis nano ceramic dan sapphire serum, kilap mobil diklaim bisa tahan hingga 3 tahun lebih.
Baca Juga, Wah, Ini Tanda Dinamo Starter Pada Mobil Anda Rusak!